selalu..BERGERAK BERSAMA RAKYAT

Friday, June 22, 2007

Gerak Jalan Bakal Dibanjiri 20.000 Massa dan Artis Papan Atas

Jakarta, (PDP). Tidak tanggung-tanggung gerak jalan yang diadakan Pimpinan Kolektif Propinsi Partai Demokrasi Pembaruan (PKP PDP)
DKI Jakarta pada Minggu, 24 Juni 2007 ini, bakal ramai dan fantastik. Pasalnya acara yang digelar dalam rangka memeriahkan Hari Ulang Tahun (HUT) ke-580 Kota Jakarta itu akan dihadiri 20.000 kader dan simpatisan. Tak Cuma itu, Artis nasional papan atas seperti Baim Wong, Okan Kornelius, Marcella Zallianti, Mario Lawalata dkk pun ikut menghadari hajatan besar dan spektakuler itu.

“Kalau soal kehadiran artis nasional, mereka sudah siap dan mau datang ketempat acara. Begitu juga dengan peserta yang kami target 20.000 orang. Acara ini kami rancang dengan meriahnya karena gerak jalan ini merupakan event terbesar yang diadakan PKP DKI,” ungkap Koordinator Gerak Jalan HTE. Budi Susilo saat dihubungi lewat ponsel.

Menurut Susilo, panitia berani menargetkan jumlah massa yang begitu banyak, sebab jaringan massa atau kantong akar rumput sudah dikontak dan mereka siap hadir. Selain itu, PKP DKI juga sudah menginstruksikan seluruh jajaran kepengurusan baik tingkat kotamadya maupun kelurahana/kecamatan agar membawa massa di basis wilayah mereka masing-masing.

“Ini bukan kampanye atau pun unjuk kekuatan massa, tetapi acara ini benar-benar untuk memeriahkan dan mengapresiasi HUT Kota Jakarta, hanya saja yang menggelar itu masa dari partai,”tegas pria pelontos yang juga Koordinator Unit Kesehatan PDP ini.

Senada dengan Susilo, Ketua PLH PKP PDP DKI Jakarta Zulkifli Ferry Nasution mengaku, saat ini di Kantor PKP hampir setiap hari mengadakan rapat kesiapan menjelang gerak jalan terutama masalah pengerahan massa, antispasi keamanan, aribut partai seperti kaos. Ferry juga menyatakan, PKP sudah menyiapakan Kartu Tanda Anggota (KTA) yang katanya, segera dibagikan pada saat acara. –gan–


Labels:

    << Homepage

Artikel

 Subscribe in a reader


Categories

INFO KEGIATAN

Pengurus PKK Jaktim

Archives





Credits


Link Share



Link PDP


PKN PDP
PKP PDP DKI Jakarta
PKK PDP Depok
PKK PDP Karawang
PKK PDP Sleman

e-Book

Wajib dibaca !!


Powered by FeedBurner



Add to Technorati Favorites